Pengalaman Beasiswa PPA dan BBM
Narasumber : Risma Rizkia Nurdianti
Q : Apa itu beasiswa PPA dan BBM?
A : PPA atau Beasiswa Peningkatan Prestasi Akademik. BBM (Bantuan Biaya Pendidikan) sekarang menjadi BPP-PPA.
Q : Beasiswa ini ditujukan untuk siapa?
A : Mahasiswa D3, D4, maupun S1. diberikan minimal saat semester 2.
Q : Berkas apa saja yang dibutuhkan untuk mendaftar beasiswa ini?
A :
- Fotokopi KTM
- Fotokopi sertifikat prestasi
- Surat keterangan tidak mendapat beasiswa lain
- Surat rekomendasi dari dekan maupun rektorat
- Fotokopi KK
Q : Apa saja syarat yang harus dipenuhi?
A :
- IPK minimal 2,75
- Surat Keterangan Tidak Mampu
- Surat keterangan penghasilan orang tua
Q : Apa kriteria untuk PPA?
A :
- Mahasiswa IPK paling tinggi
- Mahasiswa SKS paling banyak
- Mahasiswa yang memiliki prestasi ekstrakurikuler maupun prestasi lainnya
- Mahasiswa yang memiliki keterbatasan ekonomi
Q : Apa kriteria untuk BPP-PPA?
A :
- Mahasiswa IPK paling tinggi
- Mahasiswa SKS paling banyak
- Mahasiswa yang memiliki prestasi ekstrakurikuler maupun prestasi lainnya
- Mahasiswa yang memiliki keterbatasan ekonomi
- Mahasiswa yang berasal dari daerah 3T
Q : Berapa uang yang diterima?
A : 400.000/bulan, langsung selama 1 semester trasnfer ke rekening penerima beasiswa.